Pantai merupakan salah satu pemandangan alam favorit di Indonesia. Berlibur ke pantai adalah pilihan yang tepat untuk menghabiskan waktu ceria bersama teman atau keluarga tercinta. Ada banyak sekali pilihan pantai di Indonesia dengan beragam model dan menyajikan pemandangan yang indah, tentunya akan selalu menjadi perburuan oleh para wisatawan.
Banyaknya pantai eksotis yang ada di Indonesia ini sering bikin galau. Enaknya liburan ke pantai mana ya? Berikut 7 pantai di Indonesia yang bisa menjadi alternatif liburan kamu selanjutnya. 1.Pantai Pink, Pulau KomodoPantai ini sesuai dengan namanya “Pink Beach” yaitu pantai yang berwarna merah muda. Pantai Pink Beach merupakan pantai yang unik yang memiliki pasir yang berwarna merah muda nan indah. Pantai “Pink Beach” atau pantai merah muda terletak dalam Kawasan Taman Nasional Komodo, Nusa Tenggara Timur. Selain kondisi pantainya yang unik dan indah, kehidupan bawah laut di Pink Beach juga menyimpan keindahan dan kekayaan yang menarik untuk diselami. Taman bawah laut Pink Beach adalah istana bagi beragam jenis ikan, ratusan jenis batu karang, dan berbagai jenis biota laut lainnya. Oleh karenanya, snorkeling atau diving adalah aktivitas yang tidak boleh dilewatkan
2. Pantai Nihiwatu, Sumba